Soto Bangkong Semarang
- 1 sendok teh garam
- 1 lembar daun salam
- 1 batang sereh, memarkan
- Secukupnya minyak
- 2 liter air
- 1 sendok makan kecap manis
- 50 gr soun
- 50 gr taoge
- 400 gram ayam kampung
- Bumbu halus :
- 2 cm kunyit, bakar
- 1 sendok teh merica butiran
- 6 siung bawang putih
Pelengkap :
- 50 ml kecap manis
- 2 buah jeruk nipis
- 12 tusuk sate kerang siap santap
- 600 gr nasi putih
- 2 batang daun bawang, potong potong
- Bahan sambal, semua bahan dibawah direbus dan dihaluskan :
- 10 buah cabai rawit hijau
- 1/8 sendok teh garam
- 10 buah cabai rawit merah
Cara membuat :
- Siapkan semua bahan dan alat, dan cuci bahan yang perlu dicuci.
- Kemudian tumis bumbu halus, serai, dan daun salam sampai aromanya harum.
- Lalu masukkan ayam, bumbui dengan kecap manis dan garam. Aduk-aduk, tambahkan air, masak sampai air mendidih dan ayam empuk dan matang.
- Setelah ayam matang dan empuk serta bumbunya meresap, ayam diambil sedangkan kaldunya tetap dimasak dengan api kecil. Lalu ayam disuwir-suwir.
- Masukkan kembali ayam yang sudah disuwir ke dalam kaldu, aduk-aduk.
- Cara penyajian : tata soun dan tauge dalam mangkuk saji, kemudian siramkan kuah beserta ayam suir. Tambahkan pelengkap beserta sambel di atasnya.
Comments
Post a Comment